Banyak bertemu dan bersosialisasi dengan orang membuat kita sebagai manusia harus selalu memiliki persona yang nyaman bagi orang lain. Salah satu hal yang membuat orang lain tidak nyaman dengan keberadaan kita adalah karena bau kaki. Hal ini biasa dialami oleh kita yang kesehariannya menggunakan kaos kaki dan sepatu.
1. Penyebab Bau Kaki
Sebelum membicarakan tips, kita harus mengenali terlebih dahulu penyebab-penyebab bau kaki.
Tidak menjaga kebersihan sepatu dan kaos kaki;
Memiliki tingkat Bromhidrosis dan hyperhidrosis tinggi. Bromhidrosis merupakan kelompok bakteri yang ada pada tubuh untuk menghasilkan bau. Sedangkan hyperhidrosis adalah produksi keringat yang berlebihan. Jika keduanya bertemu maka yang terjadi adalah produksi bau tidak sedap.
Ya, penyebab bau kaki menurut kami hanya itu saja. Faktor alas kaki dan faktor kaki kita sendiri. Tentunya tidak mungkin kita menyalahkan lantai yang kotor atau cuaca yang tidak bersahabat bukan?
2. Cara Menghilangkan Bau Kaki
Setelah mengetahui dua faktor utama tersebut, maka treatment untuk bau kaki tentunya berhubungan dengan dua hal tersebut. Berikut ini tips menghilangkan bau kaki dari kami. Anda tentunya menemuan banyak tips hingga belasan bahkan puluhan cara menghilangkan bau kaki namun sungguh ribet dan bahkan membuat penggunaan sepatu tidak nyaman.
Kami hanya menyarankan tujuh tips yang pastinya membuat Anda tidak perlu memilih sepatu atau kaos kaki bahan apa. Anda juga tidak akan ribet dengan ramuan-ramuan yang sulit dibuat atau harus membeli obat tertentu.
3. Selalu gunakan sepatu yang bersih
Apapun bahan sepatu Anda, jika Anda orang yang tidak menjaga kebersihan sepatu atau alas kaki, kaki Anda akan tetap bau apalagi bagi Anda yang memiliki hyperhidrosis (produksi keringat berlebih).
Maka dari itu langkah yang paling jitu adalah Anda mempunyai minimal dua sepatu atau sandal. Selalu cuci satu bulan sekali. Sebenarnya memiliki alas kaki cadangan hanya untuk menghindari jika sepatu belum kering sedangkan setiap hari Anda harus memakai sepatu. Tidak perlu bingung mencari sepatu karena ardilesmetro.com menyediakan banyak sepatu keren yang di dalamnya ada serial number (apasih malah promosi).
Selain mencuci sebulan sekali. Selalu jemur sepatu atau sandal Anda di tempat terbuka. Usahakan jangan dijemur langsung terkena terik matahari siang karena akan merusak bahan alas kaki tersebut.
Sangat mudah bukan? Jemur seminggu sekali dan cuci sebulan sekali.
Sangat mudah bukan? Jemur seminggu sekali dan cuci sebulan sekali.
4. Gunakan sepatu yang nyaman dan tidak sempit
Ini sangat penting, kenyamanan kaki Anda akan mempengaruhi produksi hyperhidrosis. Semakin Anda tidak nyaman menggunakan sepatu, misalnya kesempitan, maka sudah sewajarnya produksi keringat di kaki Anda meningkat.
Gunakan sepatu yang ukurannya sesuai agar kaki Anda selalu merasa nyaman. Pertimbangkan dengan tebal kaos kaki Anda juga. Mendapatkan sepatu yang sesuai ukuran sangat mudah. Anda bisa langsung pesan di ardilesmetro.com, jika proses pembayaran dan pengecekan lancar maka tiga-empat hari sepatu Anda akan datang dan tentunya tidak kesempitan atau kelonggaran (malah promosi lagi).
5. Selalu ganti kaos kaki setiap hari
Nah, tidak perlu mencari kaos kaki berbahan tertentu, cukup ganti kaos kaki Anda setiap hari dengan yang bersih dan kering. Namun jika pemakaian kaos kaki melebihi 8 jam sangat kami sarankan untuk menggantinya langsung dengan yang bersih. Dimungkinkan pagi sampai siang Anda bekerja, dan malamnya ada menghadiri acara pesta, kami sarankan untuk mengganti dengan kaos kaki yang bersih saat malamnya.
Meskipun Anda merupakan hyperhidrosis, jika yang Anda gunakan setiap hari adalah kaos kaki yang bersih dan kering maka bau kaki sangat sulit untuk muncul.
6. Potong kuku kaki dengan rapi
Memotong kuku selain menjaga keawetan kaos kaki dan sepatu Anda ternyata juga akan membantu dalam mencegah munculnya bau kaki. Kuku yang panjang cenderung menyimpan kotoran. Kotoran menghadirkan banyak bakteri dan tentunya menimbulkan bau kaki.
Potong kuku Anda dengan rapi seminggu sekali. Jangan sampai terlalu dalam agar Anda tidak menderita cantengen. Infeksi saat cantengen juga dapat menimbulkan bau kaki.
7. Cuci kaki dengan sabun
Ini merupakan kebiasaan baik yang Anda harus lakukan sebelum dan sesudah memakai kaos kaki dan sepatu. Kondisikan kaki Anda selalu dalam keadaan bersih dan wangi. Cuci dengan antiseptik atau sabun agar kaki Anda tetap fresh.
Perlu diingat, setelah mencuci kaki jangan langsung menggunakan kaos kaki atau sepatu jika kaki masih basah. Akan sia-sia antiseptik di kaki Anda karena kalah dengan kondisi basah dan lembab di dalam sepatu.
8. Keringkan kaki sebelum memakai kaos kaki atau sepatu
Tips ini berhubungan dengan poin 5. Selalu keringkan kaki Anda setelah mencuci kaki atau sebelum menggunakan alas kaki. Kaki yang kering akan mencegah timbulnya kondisi lembab di dalam kaos kaki dan sepatu. Keringkan kaki dengan handuk pada semua bagian yang masih basah.
Jika Anda masuk ruangan atau keluar dari kamar mandi mungkin Anda tidak boleh lupa untuk ber-keset terlebih dahulu. Pastikan juga keset dan handuk atau apapun yang Anda gunakan untuk mengeringkan kaki itu bersih dan memang cocok untuk mengeringkan kaki yang basah.
9. Jangan terlalu stress
Enam hal sudah Anda lakukan akan sangat membantu Anda dalam menghilangkan bau kaki yang mengganggu. Perlu diketahui bahwa bau tidak sedap pada kaki akan semakin hilang jika Anda tidak dalam keadaan stress. Keadaan stress akan meningkatkan produksi keringat yang tentunya mempengaruhi bau kaki. Selalu relaks, tenang, dan tidak mudah panik akan membuat Anda lebih mudah dalam menyelesaikan pekerjaan dan tentunya tidak bau kaki.
Tujuh tips sangat mudah dilakukan. Lakukan hal-hal dan kebiasaan baik tersebut dengan disiplin dan katakan tidak pada BAU KAKI TIDAK SEDAP. Mari hidup dan bersosial dengan sehat di seluruh Indonesia!
0 Response to "Ini Dia 7 Tips Mudah Untuk Mencegah Bau Kaki"
Posting Komentar